08 Januari 2009

Mimpi adalah Inspirasi

Jangan takut bermimpi!. Karena mimpi adalah rencana yang belum tertulis, asal jangan bermimpi ala kurcaci yang hanya terbuai dalam khayalan alam bawah sadar. Tetapi mimpi haruslah dijadikan inspirasi, yang dibarengi dengan tindakan sadar dan nyata.

Anda tahu pesawat bisa terbang, computer ada, dan robot diciptakan, itu semua berasal dari sebuah mimpi yang dilanjutkan dengan usaha. Kita saksikan film star wars atau time tunnel, film yang semuanya menggunakan dunia khayalan yang barang tidak mungkin suatu saat akan menjadi nyata. Seperti halnya pesawat bisa terbang, computer bisa menjelajah dunia lewat program internetnya., dan robot bisa menggantikan pekerjaan manusia semua berasal dari mimpi.

Karena itu jangan takut bermimpi, bermimpilah selagi belum dilarang………
Dan perlu anda ketahui sebagian besar sukses berawal dari sebuah mimpi, mimpi ingin menjadi menteri, mimpi ingin kaya dan seterusnya, tentunya mimpi yang ditindaklanjuti dengan usaha yang maksimal agar mimpi itu tidak sekedar patamorgana yang akan hilang dalam sesaat.

Bermimipilah untuk jadi apapun dan menciptakan apapun. Selama mimpi anda rasional dan dapat anda ciptakan menjadi kenyataan. Buatlah langkah-langkah yang pasti, urutkan sekuennya, kapan dan bagaimana anda akan meraih mimpi tersebut.

Jangan menunda, segera lakukan tindakan, apabila anda kini telah memiliki mimpi sekecil apapun mimpi anda, buatlah target kapan anda akan menikmati mimpi anda secara nyata. Ingat!. … mimpi adalah inspirasi yang kadang hanya datang sekali. Jangan biarkan mimpi anda seperti mimipi sang kurcaci.

Tidak ada komentar: